Ka Kankemenag : ASN Kemenag Tanah Datar Harus Ikut Andil Sukseskan Percepatan Vaksinasi

Batusangkar (Humas). Upaya percepatan vaksinasi Covid 19 tidak hanya tugas dan tanggung jawab Kepala Daerah, Polres, Kodim, dan Dinas Kesehatan saja, akan tetapi merupakan tugas kita bersama selaku pejabat dan ASN jajaran Kemenag Kabupaten Tanah, artinya kita jajaran Kemenag Tanah Datar sudah mengayomi ribuan jiwa manusia.
Demikian ditegaskan Ka Kankemenag Kabupaten Tanah Datar H. Syahrul dalam sambutannya dalam Rapat Koordinasi (Rakor) bulanan jajaran Kemenag Tanah Datar di aula Kemenag tersebut Jum’at (17/12) dengan selalu mematuhi Protokol Kesehatan.
Dalam kesempatan tersebut Ka Kankemenag mengajak, kita selaku ASN Kemenag Kabupaten Tanah Datar harus ikut andil dalam mensukseskan percepatan vaksinasi, berarti kita sudah ikut mengatasi penyebaran Covid 19 dan sekaligus kita sudah ikut mensukseskan pembelajaran tatap muka siswa madrasah 100 persen serta ikut mendorong pemberangkatan Jamaah Calon Haji Indonesia untuk menunaikan Ibadah haji ke Tanah suci tahun mendatang.
Kemudian Ka Kankemenag juga menghimbau seluruh pimpinan satker beserta ASNnya untuk ikut pro aktif dalam kegiatan peringatan Hari Amal Bhakti (HAB) Kemenag Ke- 76 Tahun 2022, dan rangkaian kegiatannya sudah kita mulai dari beberapa waktu yang lalu, termasuk dalam penggalangan dana untuk musibah erupsi gunung Semeru Lumajang Jawa Timur.
Selanjutnya Ka Kankemenag menyampaikan ucapan terima kasih kepada para pejabat Kantor Kemenag, Pengawas Madrasah, Kepala Madrasah, Kepala KUA Kecamatan, Kaur TU Madrasah, Penyuluh Agama Islam, Penghulu, JFT dan JFU Kantor Kemenag yang telah antusias mengikuti Upacara Bendera dalam memperingati Hari Kesadaran Nasional (HKN) yang digelar tanggal 17 setiap bulannya di halaman Kantor Kemenag Kabupaten Tanah Datar.

Diakhir kegiatan Rakor tersebut Ka Kankemenag H. Syahrul berkesempatan menyerahkan Penghargaan Juara Harapan II Anugerah guru dan Tenaga Kependidikan Madrasah Berprestasi Tahun 2021 utusan Sumbar untuk Tingkat Nasional kepada Azizah Rahmi guru MTsN 1 Tanah Datar Tanjung Emas. (Yon/Adi).
7,380 total views, 1 views today
Baca juga tulisan lainnya di bawah ini:
Statistik Pengunjung





