Grand Opening Thawalib Mart Ponpes Thawalib Tanjung Limau

Batusangkar (humas-info) : Ka Kanwil Kemenag Sumbar diwakili Ketua Tim Pondok Pesantren dan Ma’had Ali Yohanes meresmikan Grand Opening Thawalib Mart Pondok Pesantren Thawalib Tanjung Limau Batusangkar Senin (2/10).
Hadir dalam acara tersebut Ketua Tim LPQ dan MDT Kanwil Kemenag Sumbar Indra Gunawan, Staf Ahli Pondok Pesantren Kanwil Kemenag Sumbar Fauziah, Pengurus Yayasan Ponpes Thawalib Tanjung Limau, Camat Kecamatan Pariangan Mulkhairi, Kasi PD Pontren Kemenag Tanahdatar Joni Roza, Ka KUA Pariangan Ajiman, Kepala MTs dan MA Ponpes Thawalib Tanjung Limau serta Pelaku Usaha Warung / Kedai sekitar Ponpes Thawalib itu.
Ka Kanwil menyampaikan ada Tri Tugas Ponpes yaitu sebagai lembaga pendidikan, sebagai fungsi dakwah menyeru masyarakat amar makruf nahi mungkar dan sebagai pemberdayaan ekonomi masyarakat.
Ka Kanwil menjelaskan, sesuai undang undang nomor 18/2019 untuk pendanaan Ponpes itu dapat dilakukan secara mandiri, jadi dengan adanya Mart ini dapat menyokong kemandirian itu, saya mengucapkan selamat dan sukses atas dibukanya Thawalib Mart ini, semoga dapat membawa kemajuan untuk Ponpes itu sendiri, dan berharap Thawalib Mart tersebut dapat memberikan kemudahan kepada guru, santri dan masyarakat sekitarnya dan dikembangkan memenuhi kebutuhan guru dan santrinya.
Selanjutnya dia meminta, kelolalah Thawalib Mart itu dengan baik dan diingatkan kehadiran mart jangan sampai mematikan warung / kedai disekitar Ponpes, kita berharap agar Thawalib Mart dapat maju bersama masyarakat. Dia menambahkan kehadiran mart ini menandakan salah satu kemajuan yang dicapai Ponpes di Sumbar.

Sementara Ka Kankemenag Tanahdatar H. Amril menjelaskan Thawalib Mart adalah salah satu upaya menindaklanjuti program kemandirian pondok pesantren dan berharap Thawalib Mart dapat membantu guru, santri dan lingkungan masyarakat
Dia menyarankan perluas jaringan kerja untuk meningkatkan perkembangan dari Thawalib Mart tersebut dan mengingatkan apa yang dijual di Thawalib Mart hendaknya sesuai dengan kebutuhan guru, santri dan masyarakat sekitar. Besarkan Thawalib Mart tersebut untuk meningkatkan ekonomi Ponpes Thawalib Tanjung Limau untuk masa datang, tambah Ka Kankemenag menutup sambutannya.
Selanjutnya Pimpinan Ponpes Thawalib Tanjung Limau Yonnedi melaporkan santrinya TP 2023/2024 berjumlah 300 orang, Pendidik dan Tenaga Kependidikan sebanyak 65 orang.
Kemudian Ponpes Thawalib Tanjung Limau merupakan salah satu dari 100 Ponpes se Indonesia yang dinobatkan sebagai Ponpes yang berwirausaha. Thawalib Mart dibangun dari Dana Inkubasi Bisnis Pesantren Ditjen Diniyah dan Pondok Pesantren Kemenag RI
Dalam kesempatan tersebut ikut memberikan sambutan Camat Kecamatan Pariangan Mulkhairi dan Ketua Yayasan Ponpes Thawalib Tanjung Limau diwakili Ketua Bidang Ekonomi dan Wakaf Dr. H. Nurul Fauzi. (Adm.@di/Yon).
6,401 total views, 1 views today
Baca juga tulisan lainnya di bawah ini:
Statistik Pengunjung





