APAKAH KITA HIDUP DI ZAMAN FITNAH?
Khalil Barhumi

Apakah kita melampui realita jika dianggap sedang hidup di zaman fitnah?
Sama sekali tidak bahkan kita tegaskan bahwa umat sedang diselubungi fitnah dari seluruh penjuru, dan fitan –semoga Allah jauhkan dari kita— bentuk jama’ dari fitnah yaitu cobaan dan digunakan untuk semua yang tidak disenangi.
Rasulullah telah memperingati kita dari fitnah sangat sering, dari Abu Hurairah RA. Bahwa Nabi Muhammad SAW berkata: “bersegeralah beramal pada zaman fitnah seperti sepenggal malam yang gelap, dimana seorang beriman di pagi hari dan kafir di sore hari, dan beriman di sore hari dan kafir di pagi hari, menjual agamanya dengan barang dunia.”
Saya baca di sebuah koran berita yang mengatakan bahwa di ruang angkasa sekarang tidak kurang dari tigabelas ribu canel satelit, sebagian besar adalah merusak dan menyampaikan pornografi, fitnah dan bala’ di banyak segi kehidupan, yang akan menghancurkan tegaknya Islam dan akhlak, mengajarkan manusia keburukan dan menjauhkan mereka dari Agama, yang akan mencabut dari sanubari mereka perasaan takut kepada Allah, dan mempermudah mereka berbuat mungkar, jalan kemaksiatan dan cinta shahwat, bagi siapa yang cerdas akan menjaga diri dan keluarganya dari keburukan satelit, layar dan acara-acaranya.
Apa yang disebarkan melalui satelit dari fitnah juga di siarkan melalui televisi yang demikian juga dengan internet yang dibeli oleh pemuda untuk kemudaratan, karena di dalamnya disiarkan potongan video, pemandangan, pendapat dan pemikiran yang bersangatan jauh dari realita, karena mempromosikan hubungan terlarang antara dua jenis anak manusia dan menghancurkan banyak hubungan keluarga sampai kepada perceraian, permusuhan dan fitnah.
Apa yang kita saksikan sekarang dianggap fitnah sepeti melihat kepada yang haram dari canel canel satelit dan apa yang saling dikirimi oleh orang baik foto-foto ataupun video-video haram melalui telepon seluler dan sebagainya, ini adalah fitnah diamana siapa yang meninggalkannya dan terlepas darinya dianggap orang yang menang.
Ada lagi sebuah fitnah lain yang membuat orang melayang kegilaan pada zaman ini yaitu fitnah harta haram, kebanyakan manusia menghalalkan untuk dirinya riba menerima sogokan atau memberikannya demi satu tujuan atau imbalan, dan menjual barang-baran haram seperti khamar, atau menjual pakaian illegal yang memenuhi pertokoan.
Fitnah paling berbahaya yang dihadapi umat kita hari ini adalah apa yang dilakukan musuh kita untuk menumbuhkan benih perpecahan dan perselisihan antara umat Islam dan menanam fitnah tersebut dalam jiwa mereka, sehingga mereka saling berperang, dan kita lihat di canel satelit membawa propaganda sembarangan terhadap golongan ini dan membawa pemirian politik mereka, dengan itu mereka membuat keretakan antara muslim dan memperpecah mereka dalam jiwa demi keuntungan musuh Islam.
Diantara fitnah yang dihadapi umat Islam adalah fitnah perempuan, sungguh Nabi SAW telah memberitahu bahwa akan terjeadi fitnah terbesar terhadap umatnya sepeninggal beliau, dan hari ini kita lihat dengan mata kepala sendiri bagaimana perempuan membuka aurat mereka, melakukan perbuatan haram, menggoda tanpa malu dan tanpa merasa berdosa, Rasulullah SAW berkata: “Hal yang paling aku takutkan terhadap umatku setelahku adalah fitnah perempuan dan laki-laki”
Kita hidup pada zaman penuh fitnah dan Rasul telah memberi tahu kita kedatangannya terhadap bumi muslim sehingga tercampur bagi mereka pengetahuan haq, dan ketika muncul satu fitnah mukmin berkata ini adalah yang menghacurkanku kemudian fitnah itu hilang dan muncul yang lainnya.
Allahumma Najjina minal Fitan ma zhahara minha wama bathan.
Penerjemah: Muhammad Abrar Ali Amran, Lc. MA.
Sumber: https://aliwaa.com.lb/ أقسام-أخرى/دين-دنيا/هل-نعيش-زمن-الفتن
4,018 total views, 3 views today
Baca juga tulisan lainnya di bawah ini:
Statistik Pengunjung





