204 JCH Tanah Datar Telah Melakukan Pelunasan ONH
Batusangkar, (Inmas)—Dari 219 Jamaah Calon Haji (JCH) Kab. Tanah Datar yang akan berangkat tahun 2016 ini ke Tanah Suci untuk menunaikan Ibadah Haji, Pada Tahap Pertama telah keluar bukti pelunasannya setoran Haji dari Bank Penerima Setoran (BPS) Haji sebanyak 204 orang JCH. Diharapkan sisanya sebanyak 15 orang JCH Tanah Datar yang belum melunasi setoran haji dapat terealisasi pada Pelunasan Tahap kedua nanti.
Untuk pelunasan tahap kedua itu terdiri dari JCH penggabungan suami- isteri, penggabungan orang tua dan anak serta JCH lansia. Sehingga JCH Tanah Datar yang berjumlah sebanyak 219 orang tahun 2016 tersebut dapat diberangkatkan ke tanah suci dalam satu kloter (Kloter 8) tergabung dengan Jamaah Calon Haji dari Kota Padang Panjang dan sebagian Kota Padang. Demikian disampaikan Kasi Penyelenggara Haji dan Umrah Tanah Datar H. Algafari Dt. Tuo di ruang kerjanya pada Kantor Kemenag Tanah Datar, Selasa (07/06).
Dalam kesempatan itu ia berharap dan menghimbau seluruh para Jamaah Calon Haji tahun 2016 tersebut untuk melakukan dua hal, pertama untuk tetap mengulang kegiatan manasik secara mandiri di tempat masing-masing. Kedua untuk selalu menjaga kesehatan paraJCH, karena kesehatan itu sangat penting sehingga rencana untuk menunaikan ibadah haji tersebut dapat berjalan dengan baik dan lacar sehingga mampu meraih predikat Haji dan Hajjah yang mabrur. (Yon/Novi )
491 total views, 1 views today
Baca juga tulisan lainnya di bawah ini:
Statistik Pengunjung






Tinggalkan Balasan